Perkembangan harga beberapa komoditas perkebunan kini dapat diakses melalui berbagai media. Informasi ini mendongkrak daya tawar petani.
Setidaknya terdapat 12 komoditas perkebunan yang telah masuk sistem informasi pasar pada website Informasi Harga Komoditas Kementerian Pertanian yang disajikan Direktorat Pemasaran Domestik, Direktorat Jenderal Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian (PPHP). Jumlah itu akan terus ditambah sesuai dengan kebutuhan.
Direktur Pemasaran Domestik Sri Kuntarsih mengatakan, sistem informasi pemasaran komoditas dalam negeri akan terus dioptimalkan, sehingga informasi harga komoditas pertanian yang dibutuhkan masyarakat akan terakomodasi. Saat ini sistem itu masih terus dalam pembenahan.
Menurut Kuntarsih, penyampaian informasi komoditas pertanian dari Kementan sangat penting, khususnya data produksi. Karena masyarakat menuntut informasi yang sangat cepat dan terkini. Sedangkan informasi dari Badan Pusat Statistik memelukan waktu.
Menyangkut informasi harga komoditas, Ditjen PPHP terus melakukan pengumpulan data dari produsen, pengumpul, dan pengecer. Setidaknya sudah 600 tenaga teknis pengumpul data yang disebar di 27 provinsi.
Informasi pasar berbagai komoditas pertanian pun sudah dapat diaskes melalui berbagai media, seperti website kementan, yakni http://aplikasi.deptan.go.id/smshargaprovuntuk tingkat provinsi. Sedangkan untuk tingkat kabupaten dapat diakses melalui http://aplikasi.deptan.go.id/smshargakab.
Untuk komoditas perkebunan, ada delapan 11 komoditas yang bisa dlihat perkembangan harganya, seperti karet, kakao, kopi, cengkeh, lada, minyak kelapa sawit, tandan buah segar, kopra. Sedangkan untuk harga teh akan dimasukkan kemudian.
Informasi harga juga bisa diakses melalui web mobile http://m.pip.kementan.org. Informasi juga dapat diakses melalui layanan pesan singkat dengan mengetik PIP<spasi>produsen<titik>komoditi, contoh ketik PIP produsen.karet lump, dan kirim ke 9747.
Sedangkan informasi pasar komoditas dari media massa dapat diperoleh melalui majalah Media Perkebunan, Tabloid Sinar Tani, Buletin Informasi Pasar, dan Leaflet/brosur. (MEDBUN 116)
Sumber: Media Perkebunan